Saturday, April 25, 2020

Pengertian dari Peserta Didik dan Hubungan Guru Terhadap Peserta Didik

Guru adalah salah satu sumber ilmu penting di sekolah. Guru adalah pahlawan sepanjang siswa untuk belajar secara efektif. Bagaimana membangu , membentuk , kepribadian, baik secara psikis maupun pengetahuan. Bahkan kedekaan antara Guru dan siswa akan menjadi lebih lekat. Bahkan pelajaran akan jauh lebih efektif daripada yang lain. Bahkan jikalau dalam belajar mengajar, komponen yang penting adalah mahasiswa dan peserta didik.

Guru Harus bertindak Seprofesional Mungkin
Bahkan memiliki Hubungan Guru terhadap Peserta didik yang baik
© www.kompasiana.com

Sehingga dalam artikel ini, salah satu bagian penting dibahas adalah membahas mengenai belajar mengajar. Bahkan jikalau tidak ada murid, maka kegiatan belajar-mengajar tidak berjalan secara efektif. 

Pengertian Peserta didik

Peserta didik dapat diartikan secara sederhana dapat diartikan anggota masyarakat yang berusaha mengembangkan potensi melalui proses belajar mengajar. Bahkan belajar mengajar sendiri melalui jalur pendidikan.

Kalau dilihat dalam 3 perspektif, maka akan terjadi perspektif untuk memahami peserta didik. Yaitu :
  • Perspektif pedagogis, yaitu memandang peserta didik sebagai "homo educantum" atau disebut sebagai makhluk yang membutuhkan pendidikan. Sehingga dirinya memiliki potensi untuk menjadi manusia utuh.
  • Perspektif psikologis, memandang bahwa peserta didik sebagai individu yang sedang dalam proses pertumbuhan dan perkembangan. Sehingga mengalami proses kematangan usianya sebagai respon manusia disekitar.
  • Perspektif Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, Pasal 1 ayat 4. Dimana peserta didik adalah anggota masrakat yang berusaha mengembangkan dirinya melalui proses pendidikan pada jalur enjang dan jenis pendidikan tertentu.

Sehingga dari pengertian peserta didik menghasilkan hubungan penting antara Guru dengan peserta didik.

Hubungan Guru dengan Peserta Didik

Hubungan antara Guru dengan Peserta didik sendiri adalah hal yang penting saat terjadinya proses pembelajaran. Hal ini  sangat penting guna memahami peserta didik secara dalam pembelajaran agar guru dapat sukses menggapai tujuan belajar yang sangat penting.

Berdasarkan Undang-Undang No. 14 Tahun 2005, secara tegas dinyatakan bahwa guru adalah tenaga profesional yang berkewajiban untuk senantiasa menjunjung tinggi Kode Etik Guru, Menurut Kode Etik Guru Indonesia (KEGI), Hubungan Guru dengan Peserta Didik adalah :
  1. Guru berperilaku secara profesional dalam melaksanakan tugas mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi proses dan hasil pembelajaran.
  2. Guru membimbing peserta didik untuk memahami, menghayati dan mengamalkan hak-hak dan kewajiban sebagai individu, warga sekolah, dan anggota masyarakat.
  3. Guru mengetahui bahwa setiap peserta didik memiliki karakteristik secara individual dan masing-masingnya berhak atas layanan pembelajaran.
  4. Guru menghimpun informasi tentang peserta didik dan menggunakannya untuk kepentingan proses kependidikan.
  5. Guru secara perseorangan atau bersama-sama secara terus-menerus berusaha menciptakan, memelihara, dan mengembangkan suasana sekolah yang menyenangkan sebagai lingkungan belajar yang efektif dan efisien bagi peserta didik.
  6. Guru menjalin hubungan dengan peserta didik yang dilandasi rasa kasih sayang dan menghindarkan diri dari tindak kekerasan fisik yang di luar batas kaidah pendidikan.
  7. Guru berusaha secara manusiawi untuk mencegah setiap gangguan yang dapat mempengaruhi perkembangan negatif bagi peserta didik.
  8. Guru secara langsung mencurahkan usaha-usaha profesionalnya untuk membantu peserta didik dalam mengembangkan keseluruhan kepribadiannya, termasuk kemampuannya untuk berkarya.
  9. dan lain sebagainya bisa dibaca linknya.

Pengajar yang mampu memahami karkateristik Peserta didik
© news.okezone.com
Sehingga menurut peraturan dari Kode Etik Guru Indonesia mengenai hubungan guru dengan peserta didik diatas. Namun dapat disimpulkan dalam 7 poin penting, yaitu : 

1. Memahami

Dimana guru harus memberikan pemahaman yang tepat kepada peserta didik. Sehingga dalam proses belajar. Peserta didik dapat memahami bahwa dalam proses belajar untuk mengembangkan suatu potensi yang dimilikinya.

2. Saling terbuka

Sikap keterbukaan dalam belajar adalah sikap yang dimiliki oleh guru maupun peserta didik untuk berlaku sikap yang jjujur dan terbuka dalam memberikan pembelajaran dan infromasi adalah suatu sumber pembelajaran yang sangat penting.

3. Komunikasi

Guru dan peserta didik harus bisa memiliki komunikasi yang aktif antar dua insan yang sedang belajar. Sehingga dapat membina suatu pemahaman yang baik, sehingga dapat mempermudah proses pembelajaran. Sehingga mempermudah proses belajar serta pembelajaran.

4.  Kebebasan

Disini yang dimaksud adalah kebebasan bagi peserta didik dan guru untuk belajar dalam berbagai belajarnya. Bahkan kebebasan untuk tumbuh dan berkembang sesuai dengan tahapan-tahapan kedewasaannya, kepribadiannya, dan rasionalitas serta kreativitasnya.

5. Dukungan

Guru dan Peserta didik harus saling mendukung agar kepentingan antar guru dan peserta dapat terpenuhi engan baik. Guru membutuhkan peserta didik yang siap dan taat pada aturan dan dapat bekerjsama dengan baik. Dan adapun peserta didik sendiri membutuhkan guru dalam proses pembelajaran khususnya yang menyenangkan, nyaman, inpiratif, dan mampu mengembangkan seluruh potensi yang dimiliknya.

6. Kelekatan

Disini salah satu mainset psikologi adalah adanya kelekatan antara guru dengan muridnya. Ketika seorang peserta didik mulai bermasalah, maka disini kelekatan antara guru dengan perserta didik diuji. Bagaimana guru dapat menjadi seorang yang sangat melekat di kehidupan perserta didik. Sehingga dapat merasa aman dan nyaman.

7. Keharmonisan

Menjadi pribadi yang harmonis di dalam sekolah adalah sesuatu yang sangat penting. Bukan sebagai orang tua pengganti melainkan pembimbing yang setara dengan orang tua. Bukan untuk merusak hamonis keluarga tetpai menambah keharmonisan berkarakter di sekolah. Sehingga sekolah memiliki rasa tanggung jawab dan terjalin hubungan baik antara guru dengan peserta didik.

Kesimpulan

Sehingga dalam pengertian ini, peserta didik sangatlah penting Bahkan untuk memahami peserta didik agar dapat menjadi lebih baik. Pengertian peserta didik adalah unik dari manusia yang ingin belajar dalam perkembangan dari peserta didik ini. Bahkan untuk mencapai hal-hal tersebut. Agar guru dapat memahami peserta didik, maka seorang guru harus memahami, mendukung, membebaskan, berkomunikasi dengan baik, dan salint terbuka.


Sumber :

Tinggalkan Komentar di bawah ini
EmoticonEmoticon