Setelah mengenal mengapa sosiologi masuk dalam ilmu pengetahuan serta penyebab terjadinya sosiologi bisa masuk dalam ilmu pengetahuan. Kali ini kita akan membahas suatu definisi dari sosiologi dari berbagai para sosiolog dari generasi ke generasi. Sehingga dalam konteks ini sendiri definisi sosiologi akan beragam dipahami oleh berbagai orang. Khususnya juga para sosiolog. Sehingga kita dapat mengerti maksud dan tujuan mereka mengungkapkan makna sosiologi.
Hubungan antara Masyarakat : Sosiologi © kampusaja.com |
Sebagai pembuka pada artikel ini, ijinkan saya untuk memperkenalkan sosiologi lebih dalam dan lebih masuk akal untuk dipahami. Dimana dalam konteks tertentu sangat penting untuk dipahami sehinga kita lebih luas mengeri maksud dan tujuan dari sosiologi terbentuk. Sehingga kita dapat mengerti mengerti mengapa sosiologi terbentuk.
Pengertian Sederhana Sosiologi
Sosiologi dari pengertian sederhana merupakan suatu ilmu yang mempelajari tingkah laku masyarakat yang ada di dalam masyarakat. Dalam terminologi dari segi bahasa, kata "sosiologi" berasal dari bahasa yunani. Sosiologi dalam bahasa Yunani berasal dari dua kata socius dan logos. Dimana Socius berarti kawan, dan logos yang berarti ilmu pengetahuan. Sehingga dalam konteks ini sendiri berarti bahwa ilmu pengetahuan yang mempelajari masalah masyarakat. Ungkapan ini sendiri pertama kali diungkap oleh August Comte (1798-1857) pada buku yang berjudul "Cours De Philosophie Positive".Salah satu intraksi Sosial © tugassekolah.com |
Pengertian Sosiologi menurut Ahli / Sosiolog
Untuk memahami pengertian Sosiologi dari beberapa ahli di era modern. Alangkah baiknya kita menghargai jasa para sosiolog yang berusaha untuk memberi perhatiannya pada fokus dari pengertian sosiologi itu sendiri.1. Pitirim Sorokin.
Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari :- Hubungan dan pengaruh timbal balik antara macam-macam aneka dari gejala sosial. (Misalnya dalam gejala politik dengan ekonomi, gejala agama dengan ekonomi, gerak masyarakat, maupun gejala yang terjadi di dalam keluarga, gejala moral, dan lain sebagainya).
- Hubungan timbal balik antara gejala-gejala sosial dengan gejala yang bersifat non-sosial. (misalnya gejala gempa bumi dengan kehidupan masyarakat, biologis, geografis, fisikas, hidrologis, dan lain sebagainya).
- Mempelajari ciri-ciri umum dari semua jenis gejala-gejala sosial.
2. Roucek dan Warren
Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari hubungan antara manusia yang terjadi dalam kelompk-kelompoknya.3. J.A.A Von Dorn dan C. J. Lammers
Sosiologi adalah ilmu pengetahuan tentang struktur-struktur dan juga proses-proses kemasyarakatan yang sifatnya stabil.4. William F. Ogburn dan Meyer F. Nimkopf
Menurut mereka bahwa sosiologi adalah suatu penelitian secara imiah terhadap interaksi sosial dan hasinya yaitu organisasi sosial.5. Selo Sumardjan dan Soeleman Soemardi
Sosiologi adalah ilmu kemasyarakatan yang mempelajari struktur sosial dan proses-proses yang terjadi secara sosial. Termasuk juga mempelajari perubahan-peruabahan sosial. Lebih lanjut Struktur sosial menurut Selo Sumardjan dan Soeleman Soemardi adalah keseluruhan jalinan antara unsur-unsur sosial yang pokok, yaitu kaidah-kaidah sosial, lembaga-lembaga sosial, kelompok-kelompok, serta lapisan-lapisan sosial.. Sehingga proses ssia adalah pengaruh timbal balik antara berbagai segi kehidupan.6. Soejono Soekamto
Sosiologi adalah upaya ilmu pengetahuan yang mempelajari kehidupan masyarakat yang memusatkan pasa perhatian-perhatian yang terjadi dalam segi-segi masyarakat yang bersifat umum serta berusaha mencari pengertan-pengetian dan pola-pola umum dalam kehidupan masyarakat. Sehingga terciptanya kehidupan bersama masyarakat.7. Soerjono Soekanto
Sosiologi adalah ilm sosial yang kategoris, murni, abstrak, berusaha mencari pengertian-pengertian umu dan emriis, serta bersifat umum.8. Mile Durkheim
Sosiologi adalah ilmu yang meneliti, menganalisa, mempelajari tentang berbagai fakta yang terjadi di dalam sosial yang terkain antara tindakan, cara berpikir, dan berperasaan yang berada di luar individu itu dimana berbagai fakta mempunyai kekuataan tersendiri yang mengendalikan suatu individu.9. Albert J. Reiss, Jr
Menurut Reiss, Sosiologi adalah studi tentnag perkumpulan atau kelompok-kelompok sosial yang meniru dari organisaian atau dalam kelebagaan mereka (institusional, pranata-pranata dan susunan organisatoris mereka, dan penyebab-penyebab serta kosekwensi dari pranata-pranata dan organisasi sosial mereka.10. P.J. Bouman
Dalam bukunya dengan judul Sociologie Begrien en problemen, Bouman mengemukakan bahwa pengertian dari sosiologi adalah ilmu yang mempelajari hubungan sosial antar sesama manusia. Baik itu individu-indidu (individu-individu), individu dengan kelompok(individu-kelompok), sifat dan perubahan-perubahan, maupun lembaga-lembaga serta ide-ide sosial di dalamnya.Sosiologi © www.gurupendidikan.co.id |
11. Meta Spencer dan Alex Inkeles.
Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari kelompok hidup manusia12. Max Weber
Sosiologi adalah ilmu yang berupaya memahami tindakan-tindakan sosial.13. Hassan Shadily
Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari hidup bersama dalam masyarakat. Kebersamaan ini sendiri mengacu pada penyelidikan ikatan-ikatan antar manusia yang menguasai kehidupan dengan mencoba mengerti sifat dan maksud hidup bersama, cara terbentuk dan tumbuh. Serta berubahanya perserikatan-perserikatan dalam hidup dan kepercayaan.14. Nursid Sumatatmadja.
Sosiologi adalah ilmu pengetahuan mengenai berbagai relasi-relasi sosial, artinya bahwa manusia adalah makhluk aktif yang mengadakan kontak-kontak dengan interaksi-interaksi sosial yang berupa tingkah laku dan dapat saling mempengaruhi.15. Paul B. Horton
Sosiologi adalah ilmu yang memusakan perhatian pada segi-segi kemasyarakatan yang bersifat umum dan berusaha untuk mendapatkan pola-pola umum kehidupan masyarakat.16. David Popenoe
Sosiologi adalah ilmu tentang interaksi manusia dalam masyarakat sebagai seluruh keseluruhan.17. William Kornblum
William Kornblum memberikan pengertian mengenai sosiologi adalah suatu upaya ilmiah untuk mempelajari masyarakat dan perilaku sosial anggotanya dan menjadikan masyarakat yang berangkutan dalam berbagai kelompok dan kondisi.18. Allan Jhonson
Sosiologi adalah ilmu yang dasarnya mempelajari tentang kehidupan dan perilaku di masyarakat, khususnya yang hubungannya dengan sistem sosial dan mengenai bagaimana sistem sosial bekerja, bertindak, dan berpengaruh terhadap orang lain. Serta bagaimana juga orang yang terlibat dapat ikut andil dalam sistem tersebut.19. August Comte
Mengulang dari pengertian yang sederhana dari yang diatas mengenai terminologi sosiologi. Sosiologi berasal dari bahasa Yunani yang merupakan gabungan kata Socius yang berarti "kawan / teman / masyarakat" serta logos yang berarti "pengetahuan / kebenaran". Sehingga ilmu pengetahuan tetnang masyarakat. Istilah ini sendiri berasal dari buku"Cours De Philosophie Positive"20. August Comte dan Soerjono Soekamto
Dalam penertian sosiologi dari August Comte, Soerjono Soekamto mengembangkan pengertian lebih baik lagi dari tulisan August Comte. Sosiologi merupakan sebuah ilmu pengetahuan kemasyarakatan umum atau dari hasil terakhir dari perkembangan suatu ilmu pengetahuan(kumulatif). Karena memang dasarnya sosiologi dari kemajuan suatu ilmu yang sudah dicapai.Kemudian Comte mengungkapkan juga bahwasanya sosiologi terbentuk dari penelitian atau observasi, bukan suatu spekuasi daam keadaan masyarakat. Akan tetapi yang disayangkan hasil yang didapatkan dalam observasi tidak disusun secara sistematis. Sehingga tidak menjelaskan mengenai bagaimana cara menilai suatu penelitian.
Dari sini mungkin Soerjono Soekamto berusaha memperbaiki apa yang dikatakan oleh August Comte dalam definisinya terhadap sosiologi.
(next part 2)
Kombinasi dari berbagai Pengertian
Mungkin pada saat bersamaan saya mencoba untuk mengkombinasi beberapa pengertian diatas untuk menjawab dan memberikan pengertian secara baik dan utuh. Meskipun tidak sepenuhnya sempurna. Menurut Hemat saya yang berusaha menjelaskan bahwa Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari yang terdapat di dalam masyarakat. Baik itu dalam konteks hubungan sosial (individu-individu, individu dengan kelompok, kelompok dengan kelompok), kelembagaan, situasi budaya, perubahan budaya, kehidupan dan perilaku, sifat-sifat yang terdapat di masyarakat, interaksi sosial, pross sosial, dan dinamika sosial yang terjadi di dalam masyarakat.Kesimpulan
Sosiologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari seluruh yang terdapat dalam kehidupan di masyarakat. Secara sederhana adalah ilmu pengetahuan masyarakat. Namun dalam perkembangannya banyak sekali bagian-bagian yang terdapat di dalam sosiologi. Baik itu dari lapisan masyarakat terbawah hingga tinggi dan bentuk-bentuk interaksi yang terjadi di masyarakat.(Dengan sedikit pengubahan di beberapa pengertian)
Lanjutan :
Pengertian / Definisi dari Sosiologi dari berbagai Ahli Sosiolog (Part 2)
Sumber :
- Soerjono Soekanto dan Budi Sulistyowati, 2017, Sosiologi suatu Pengantar edisi Revisi, Jakarta: PT Rajagrafindo Persada. Hlm. 5 - 9
- https://id.wikipedia.org/wiki/Sosiologi
- https://id.wikipedia.org/wiki/Definisi_Sosiologi
- https://www.romadecade.org/pengertian-sosiologi/
- https://www.yuksinau.id/pengertian-sosiologi/
Tinggalkan Komentar di bawah ini
EmoticonEmoticon